ELISTON FRANSISKUS NADEAK

Selasa, 03 Mei 2011

Menguat 20% Tiap Hari, Saham Indospring Masuk UMA

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memasukkan saham PT Indospring Tbk (INDS) dalam katagori unusual market activity (UMA) lantaran telah terjadi peningkatan harga dan aktivitas transaksi di luar kebiasaan.

Demikian diungkapkan Direktur Utama BEI Ito Warsito dalam keterbukaan informasi di situs resmi BEI, Selasa (3/4/2011).

Saham INDS tiga kali terkena auto reject batas atas pada tiga perdagangan secara berturut-turut, yaitu sejak tanggal 28, 29 April dan 2 Mei kemarin. Hari ini sahamnya langsung terkoreksi.

Pada penutupan perdagangan tanggal 28 April, posisi saham INDS naik 1.500 poin (19,48%) ke level Rp 9.200 per lembar. Keesokan harinya, saham INDS kembali melejit, naik 1.800 poin (19,56%) ke level Rp 11.000 per lembar.

Selanjutnya pada perdagangan Senin 2 Mei 2011 kemarin, saham perseroan kembali melesat, kali ini 20.00% atau setara 2.200 poin ke level Rp 13.200 per lembar.

Untuk itu, BEI telah meminta konfirmasi kepada INDS atas pergerakan tak wajar tersebut. BEI meminta investor memperhatikan jawaban perseroan atas permintaan konfirmasi bursa juga mencermati kinerja perseroan dan keterbukaan informasinya.

sumber :
http://www.detikfinance.com/read/2011/05/03/151356/1631437/6/menguat-20-tiap-hari-saham-indospring-masuk-uma?f9911023

Tidak ada komentar:

Posting Komentar